5 Resep Membuat Puding

Puding sangat digemari oleh kita semua, dari mulai yang tua dan yang muda, apalagi kalau lagi galau puding pas banget buat nemenin kegalauan kamu,hahahaha... tapi terkadang kita tidak mempunyai uang untuk membeli puding yang enak, apalagi di restoran atau tempat nongkrong yang megah wah megah juga kan harganya, nah mending kita bikin puding sendiri, lebih ekonomis dan tidak perlu keluar rumah, ini saya akan bagi 5 resep membuat puding.


PUDING COKLAT LAPIS BISKUIT
Kali ini kami akan memberikan resep puding coklat lapis biskuit, bahan - bahanya sebagai berikut:

Bahan:
- 1 bungkus agar - agar coklat
- 1 bungkus nutrijell coklat
- 1  bungkus biskuit keju bentuk lembaran persegi panjang
   lebar (Nissin Crispy)
- 8 sdm gula pasir atau sesuai selera
- 5 sdm susu bubuk coklat
- 7 gelas belimbing air

Cara Membuatnya:
1. Campurkan bubuk agar - agar nutrijell, Gula pasir dan susu coklat dalam panci, aduk rata
2. Tambahkan air, panaskan sampai mendidih sambil di aduk terus
3. Siapkan loyang, tuang selapis (2mm) adonan, tata biskuit keju mendatar menutupi
    permukaan
4. Tuang lagi selapis adonan dengan sendok (jangan sampai biskuit dibawahnya bergeser)
    tata biskuit, begitu seterusnya sampai beberapa lapis.
5. Diamkan sampai mengeras, potong - potong dan sajikan

RESEP PUDING TIRAMISU
Berikut ini kami akan memberikan resep puding Tiramisu. Bahan-bahan dan cara membuatnya adalah sebagai berikut.

Bahan:
- 50 g gula pasir
- 1 butir telur ayam
- 1 sdm mentega, lelehkan
- 200 ml susu segar
- 100 ml krim segar
- ½ sdt vanili bubuk
- ½ sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
- 2 lembar roti tawar tanpa kulit, potong-potong
- 1 sdm kismis


Topping:
- 1 sdt gula bubuk
- 2 buah strawberry, belah-belah

Cara Membuatnya:
Kocok gula dan telur hingga gula larut.
Tambahkan mentega, susu, krim dan vanili.
Masukkan larutan maizena. Aduk rata.
Susun potongan roti tawar dan kismis dalam 2 mangkuk tahan panas.
Tuangi larutan susu.
Panggang dalam oven panas 180 C selama 30 menit.
Angkat. Sajikan dengan Toppingnya.
Untuk 2 buah

RESEP PUDING KENTANG GULUNG

Kami akan memberikan resep puding terbaru yakni resep Puding Kentang Gulung. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Kita langsung saja mempraktekkannnya.

Bahan Vla Kentang:
- 50 gram kentang kukus, haluskan
- 200 cc santan sedang
- 100 gram tepung maizena
- 100 gram gula pasir
- 1 kuning telur
- garam secukupnya

Dadar Cokelat:
- 40 gram tepung terigu
- 10 gram cokelat bubuk
- 100 cc air
- 1 butir telur

Puding Busa:
- 400 cc santan sedang
- 150 gram gula pasir
- 1 bungkus agar-agar
- Garam secukupnya
- Pewarna Hijau
- 3 putih telur, kocok kaku
- Cetakan setengah lingkaran

Cara Membuatnya:
Buat vla kentang: campur kentang bersama santan, maizena, gula, garam, dan kuning telur. Aduk dan masak sampai kental, kemudian dinginkan.
Buat dadar: campur tepung terigu bersama cokelat bubuk, air, dan telur. Aduk rata. buat dadar tipis-tipis menjadi 6 lembar. Olesi dadar dengan vla kentang, lalu gulung sambil dipadatkan.
Buat puding: campur santan bersama gula, agar-agar, garam, dan pewarna hijau. Aduk rata dan masak sampai mendidih.
Tuang adonan puding ke kocokan putih telur sambil terus dikocok hingga rata.
Tuang adonan sampai memenuhi setengah bagian cetakan.
Taruh dadar gulung di tengahnya, lalu tuang kembali adonan puding sampai menutupi dadar. Biarkan sampai membeku. Lalu siap untuk disajikan untuk 30 potong.

RESEP PUDING KENTANG BISKUIT COKLAT
Sudahkah anda mencoba resep puding yang satu ini? Puding kentang biskuit coklat merupakan salah resep puding andalan. Ingin tahu cara membuatnya? Ok kita langsung saja bagaimana cara membuatnya. Berikut ini bahan-bahan yang dibutuhkan.

Bahan puding:
- Kentang 500 gram, kupas dan kukus
- Mentega 100 gram
- Kuning telur 4 btr
- Putih telur 1 btr
- Gula pasir 200 gram
- Susu cair 100 ml
- Biskuit cokelat 200 gram


Untuk Lapisan:
- Susu segar 650 ml
- Agar-agar 1 bks
- Gula pasir 125 gram
- Cokelat bubuk 2 sdm
- Krim kocok 150 ml

Cara Membuatnya:
Siapkan loyang ukuran 20 x 20 x 6 cm. Haluskan kentang selagi panas, aduk bersama mentega hingga rata, sisihkan.
Kocok kuning telur, putih telur dan gula hingga kental dan larut, masukkan kentang halus dan susu bergantian sambil dikocok hingga rata. Masukkan adonan ke dalam loyang, kukus dalam dandang panas selama 40 menit hingga matang, angkat.
Susun biskuit di atas permukaan kentang hingga lapisan kentang tertutup, sisihkan.
Lapisan puding: Didihkan susu, agar - agar, gula pasir, sambil diaduk hingga rata. Masukkan cokelat yang sudah di larutkan, aduk rata, tuang ke dalam krim kocok, aduk hingga rata.
Tuang adonan ke atas lapisan biskuit, ratakan, simpan dalam lemari pendingin hingga adonan mengeras. Keluarkan dari loyang, potong - potong, sajikan selagi dingin

RESEP PUDING TRIPLE CHOCO Ver-2
Inilah bahan-bahan yang dibutuhkan dan cara membuatnya.
Bahan:
- Agar-agar putih 1 bungkus
- Susu segar 500 ml
- Krim segar 100 ml
- Dark cooking chocolate 200 gram, cincang
- Choco button/choco chips 100 gram


Untuk Saus:
- Dark cooking chocolate 200 gram, potong kecil
- Krim segar 50 ml

Cara Membuatnya:
Campur smeua bahan jadi satu.
Masak di atas api kecil sambil aduk-aduk hingga cokelat leleh dan mendidih.
Angkat, aduk-aduk hingga uapnya berkurang.
Siapkan loyang puding sesuai selera.
Taruh beberapa butir choco button di dasar loyang.
Tuangi adonan puding, biarkan hingga beku.
Simpan dalam lemari es hingga dingin.
Sajikan dengan Sausnya.
Saus: Lelehkan cokelat. Selagi panas, tambahkan krim, aduk hingga rata dan agak kental.